Lewati ke konten utama

Apa path untuk root home directory saya? Bagaimana cara mengubahnya?

Menemukan path root home directory

Tadas Vasiliauskas avatar
Ditulis oleh Tadas Vasiliauskas
Diperbarui lebih dari 3 tahun yang lalu

Direktori home (public_html) menyimpan data website Anda di server dan ditujukan untuk akun hosting Anda sendiri.

Untuk cek root directory akun Anda, login ke hPanel → Kelola. Jika Anda punya lebih dari 1 website di akun hosting, klik jumlah website, pilih website, klik Kelola:

Direktori home akan muncul di atas panel menu sebelah kiri:

Arahkan kursor ke home root untuk melihat path lengkapnya:

Format path yang ditampilkan berbeda tergantung akun hosting Anda. Berikut ini adalah 2 format yang digunakan di hPanel:

  • /home/u123456789/domains/domain.tld/public_html

  • /home/u123456789/public_html

CATATAN:

Apakah pertanyaan Anda terjawab?