Lewati ke konten utama

Bagaimana cara mengarahkan domain ke Google Sites?

Mengarahkan domain ke Google Sites melalui Hostinger

Astrid Tiara Rini avatar
Ditulis oleh Astrid Tiara Rini
Diperbarui lebih dari 4 tahun yang lalu

Untuk mengarahkan domain ke Google Sites, pertama-tama Anda perlu mengonfigurasi domain di platform Google Sites. Kemudian, buka DNS Zone domain Anda.

Jika Anda mendaftarkan domain dengan Hostinger, pastikan domain menggunakan nameserver Hostinger: ns1.dns-parking.com dan ns2.dns-parking.com


Buka menu DNS Zone Editor dari halaman Hosting → Manage → DNS Zone Editor:

Pilih DNZ Zone domain yang ingin diatur:

Di dalam DNS Zone, buat empat A Record dan satu CNAME Record, yang terdiri dari:

1º A Record

Host: @

Points to: 216.239.38.21

2º A Record

Host: @

Points to: 216.239.36.21

3º A Record

Host: @

Points to: 216.239.34.21

4º A Record

Host: @

Points to: 216.239.32.21

Value berikut akan muncul:

1º CNAME Record

Host: www

Points to: ghs.googlehosted.com

Value berikut akan muncul:

Selanjutnya, Anda perlu memverifikasi domain (LANGKAH 3) dengan Google. Mungkin perlu waktu hingga 4 jam agar Google dapat mengidentifikasi perubahan dan menyetujui domain baru Anda.

Selesai! Tunggu hingga proses propagasi selesai, dan website Anda akan dapat digunakan dengan Google Sites.

CATATAN: Jika record sudah pernah ditambahkan, Anda perlu menghapusnya terlebih dulu sebelum menambahkan record baru.

Apakah pertanyaan Anda terjawab?