Beberapa waktu lalu Let's Encrypt menyediakan sertifikat SSL gratis. Dengan adanya sertifikat SSL, pemilik website dapat menawarkan koneksi HTTPS terenkripsi kepada pengunjung website. Untuk menginstall sertifikat SSL gratis, ikuti empat langkah berikut:
Langkah 1 - Daftar di sslforfree.com
Buka website sslforfree.com, ketik URL website Anda dan klik Create Free SSL Certificate:
Setelah itu, buat akun baru.
Langkah 2 - Buat sertifikat
Periksa kembali nama domain Anda dan klik Next:
Pilih 90-Day Certificate (Anda harus membayar untuk paket 1 tahun) dan pilih paket Gratis di langkah terakhir. Apabila sertifikat sudah berhasil dibuat, Anda akan menerima pesan ini:
Catatan: Paket gratis menawarkan sertifikat SSL yang berlaku 90 hari dan hanya bisa diklaim sebanyak 3 kali.
Langkah 3 - Verifikasi kepemilikan domain
Ada 3 opsi untuk verifikasi kepemilikan domain Anda - kami sarankan untuk memilih cara tercepat, yaitu HTTP File Upload.
Untuk cara ini, unduh file yang diminta, lalu buka Hosting → Kelola → File Manager domain.
Pada folder public_html, buat folder .well-known
(gunakan tanda titik di depan nama folder) dan folder pki-validation
di dalamnya:
Unggah file yang Anda unduh sebelumnya menggunakan drag and drop atau tombol Upload Files:
Hasilnya akan seperti ini:
Langkah terpenting - klik tautan yang ada dalam instruksi:
Anda sudah bisa menggunakan alamat ini untuk membuka file. Klik Next.
Kemudian, buka hPanel Anda, Hosting → Kelola → DNS Zone Editor, dan temukan CAA record. Pastikan informasi CAA record memiliki value berikut:
Name | Flag | Tag | CA domain | TTL |
@ | 0 | issue | sectigo.com | 14400 |
Jika tidak ada, buat record baru:
Tunggu beberapa menit dan kembali ke halaman validasi sertifikat. Klik Verify.
Langkah 4 - Unduh dan Install sertifikat SSL Anda
Pilih tipe default dan unduh arsip sertifikat Anda:
Anda akan melihat 3 file berikut:
· private.key;
· certificate.crt;
· ca_bundle.crt.
Buka Hosting → Kelola → SSL:
Setelah klik SSL, install SSL secara manual. 😊
CATATAN:
Sertifikat SSL akan kedaluwarsa dalam 3 bulan. Oleh karena itu, proses instalasi SSL perlu diulang setiap 3 bulan sekali.
Jika Anda membutuhkan cara install SSL yang lebih praktis, gunakan SSL Gratis. Setelah menginstall SSL Seumur Hidup, Anda tidak perlu mengulangi proses instalasi SSL lagi selamanya.