Dengan optimasi website, Anda bisa meningkatkan SEO dan mengalahkan kompetitor Anda.
Untuk mulai optimasi website dengan SEO Toolkit, di Halaman Utama hPanel klik bagian SEO → Kelola:
Di jendela berikutnya, klik tombol View (Lihat) untuk menampilkan dashboard SEO Toolkit dan bagian Optimize:
Di bagian ini Anda dapat melihat daftar halaman yang bisa dioptimasi, serta link analisis dan rekomendasi untuk meningkatkan optimasi website:
Selain itu, SEO Toolkit menganalisis jumlah tautan ke website Anda dan memberikan rekomendasi untuk meningkatkan backlink. Mesin pencari seperti Google akan memberikan lebih banyak kredit untuk website yang punya backlink berkualitas. Artinya, website Anda dianggap relevan dan kredibel daripada website lain yang muncul di halaman pencarian.
Di bagian Competition, Anda dapat membandingkan website Anda dengan kompetitor, memeriksa jumlah tautan yang mengarah ke website Anda, dan melihat peringkat kompetitor yang menargetkan keyword yang sama dengan Anda.
Dengan semua informasi di halaman SEO Toolkit, Anda bisa lebih maksimal melakukan optimasi website dan menyempurnakan strategi SEO Anda! 😊